Medan (SIB)- Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut Drs Baskami Ginting menegaskan, akibat curah hujan cukup tinggi, Jalan Jamin Ginting jurusan Medan - Berastagi terutama di Km 26 Desa Durinpitu Kecamatan Pancurbatu Kabupaten Deliserdang yang mengalami longsor baru-baru ini, dikuatirkan terancam putus. Pasalnya terjadi lagi longsor susulan di tiga lokasi."Dari pengamatan kita di lokasi longsor Jalan Jamin Ginting Km 26 Desa Durinpitu, ada tiga lokasi terjadi longsor susulan. Jika tidak segera ditangani secara permanen oleh BBPJN (Balai Besar Perawatan Jalan Nasional), dikuatirkan jalan itu bisa putus total," ujar Baskami kepada wartawan, Sabtu (27/10) melalui telepon seusai melintasi Jalan Jamin Ginting Desa Durinpitu.Seperti diketahui, longsor yang terjadi beberapa minggu lalu yang panjangnya mencapai 40 meter dengan kedalaman 50 meter sebelah kanan dari Medan menuju Berastagi, hingga kini belum ditangani maksimal, sehingga masih diberlakukan sistem buka tutup yang memacetkan arus lalu-lintas."Perbaikannya terlihat sangat lamban, karena masih sebatas perbaikan sementara berupa penimbunan oleh BBPJN, sehingga arus transportasi yang melintasi kawasan itu terjadi antrian yang memanjang, karena tetap diberlakukan sistem satu arah atau sistem buka-tutup," tegas anggota Komisi D yang membidangi perhubungan itu.Namun yang sangat mengkuatirkan para pengguna jalan, tambah Baskami, akibat curah hujan tinggi saat ini, bukan tidak mungkin seketika longsor besar susulan dapat terjadi, karena ada tiga titik lokasi sebelah kiri jalan menuju Berastagi mengalami longsor, walaupun tidak terhgolong besar."Kita berharap kepada BBPJN agar tebing jalan di tiga titik tersebut dipasang plat baja guna mengantisipasi sisi badan jalan tidak amblas, karena badan jalan yang tersisa, selain sempit sudah retak-retak, sangat rawan amblas ke dalam jurang," tandasnya.Jika memungkinkan, kata Baskami penanganan tebing badan jalan yang longsor di sisi kanan maupun kiri jalan, sebaiknya dilakukan secara cepat dan permanen. Kalau masih bersifat sementara, dikuatirkan Jalan Medan-Berastagi terancam putus total dan amblas ke dalam jurang," tegasnya.Dari pengamatan Baskami di lokasi, saat ini sudah terjadi tiga titik longsor susulan di sebelah kiri menuju arah Berastagi. Pagar besi di bibir jurang telah miring dan sebahagian sudah amblas akibat terbawa longsor, sehingga perlu penanganan secara serius oleh BBPJN."Komisi D DPRD Sumut sudah menghubungi Satker Metropolitan Medan BBPJN untuk secepatnya menangani longsor. Tapi mereka mengatakan, penanganan tersebut masih bersifat sementara dan darurat. Tahun 2019 baru ditangani secara permanen, terkait masalah anggaran dari APBN," ujar Baskami. (A03/c).