Lubukpakam(harianSIB.com)
Kabar mengejutkan datang dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang. Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Deliserdang, David Efrata Tarigan, dikabarkan mengajukan surat pengunduran diri kepada Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan, meski baru kurang dari tiga bulan menjabat di posisi tersebut.
Kabar itu dibenarkan oleh Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Deliserdang, Rudi A. Tambunan, saat dikonfirmasi, Kamis (6/11/2025).
"Benar, Pak David telah mengajukan surat pengunduran diri. Alasan yang disampaikan dalam surat permohonan adalah urusan keluarga yang memerlukan perhatian lebih," ujar Rudi.
Sebelum menjabat Kepala Bapenda, David Efrata Tarigan dikenal sebagai birokrat berpengalaman. Ia sebelumnya menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum (Asisten III) dan pernah pula menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM). Kariernya di pemerintahan sudah menanjak sejak masa Bupati Ashari Tambunan, di mana ia juga pernah menjabat sebagai Camat Pancur Batu dan Kepala Bagian Tata Pemerintahan.
Baca Juga: Pangdam I/BB Tutup TMMD ke-126 di Sergai: Wujud Nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat Kabar
pengunduran diri David ini mengejutkan banyak pihak, termasuk para pegawai di lingkungan
Bapenda Deliserdang. Beberapa pegawai mengaku tidak mengetahui alasan pasti
pengunduran diri atasannya itu.
"Ya bang, benar Pak David mengundurkan diri. Tapi kami tidak tahu alasan pastinya. Sekarang pelaksana harian (Plh) Kepala Bapenda dijabat oleh Pak Sekretaris," ujar salah seorang pegawai Bapenda kepada wartawan.