Peringatan HUT ke-65 BI

KPw Bank Indonesia Serahkan Bantuan PSBI Kepada SMAN 5 Pematangsiantar

- Senin, 06 Agustus 2018 20:10 WIB

Warning: getimagesize(https://www.hariansib.com/cdn/uploads/images/2018/08/hariansib.com): Failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 404 Not Found in /home/u956909844/domains/hariansib.com/public_html/amp/detail.php on line 170

Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /home/u956909844/domains/hariansib.com/public_html/amp/detail.php on line 171

Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /home/u956909844/domains/hariansib.com/public_html/amp/detail.php on line 172

Pematangsiantar (SIB) -Dalam memperingati HUT ke-65 BI, Kepala  Perwakilan  (KPw) Bank Indonesia (BI) Pematangsiantar, Elly Tjan menyerahkan  bantuan PSBI (Program Sosial Bank Indonesia) kepada SMAN 5 Pematangsiantar yang diterima Wakil Kepala Sekolah Rahmat Nasution,  pekan lalu, di ruang pertemuan SMAN 5 Pematangsiantar. Bantuan yang diberikan 1 unit laptop, 1  unit infocus, dan 1  unit layar infocus dengan total nilai bantuan Rp10.450.000.

Wakil  Kepala  Sekolah  SMAN  5  Pematangsinatar, Rahmat  Nasution  mengapresiasi   kehadiran  dan kepedulian Bank Indonesia di bidang pendidikan, yang terwujud dalam pemberian bantuan tersebut. Melalui bantuan ini, diharapkan siswa dapat lebih menerima materi pendidik yang diberikan dengan lebih baik, sehingga mampu meningkatkan prestasi siswa di kemudian hari.

Elly Tjan dalam kata sambutannya menyampaikan, bantuan sosial ini merupakan salah satu rangkaian acara memperingati HUT ke-65 Bank Indonesia, yang jatuh pada 1 Juli lalu, serta sebagai wujud kontribusi nyata Bank Indonesia terhadap lembaga pendidikan . Proses pemberian bantuan sosial dalam bidang pendidikan tersebut, dilaksanakan melalui proses seleksi dengan survei identifikasi penerima bantuan, sehingga bantuan yang diberikan tepat sasaran dan dapat dirasakan manfaatnya secara nyata.

Dalam pelaksanaannya, PSBI tidak hanya mencakup kepedulian sosial di bidang pendidikan, kebudayaan, keagamaan, lingkungan, kesehatan dan bencana. Bank Indonesia juga turut mendorong pengembangan ekonomi, melalui pemberian bantuan strategis yang mencakup kegiatan peningkatan kapasitas ekonomi untuk ketahanan pangan strategis, komoditas unggulan dan ekonomi kreatif. Melalui berbagai bantuan tersebut, Bank Indonesia sebagai salah satu lembaga negara turut hadir dalam denyut nadi kehidupan masyarakat Indonesia.

Pada kesempatan tersebut juga disosialisasikan materi Kebanksentralan serta fungsi dan peran Bank Indonesia dalam perekonomian. Bank Indonesia juga mengedukasi siswa dan guru tentang cara memperlakukan  rupiah dengan baik.(D03/Rel/c)


Tag:

Berita Terkait

Martabe

Polres Simalungun Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem

Martabe

Menkeu Sambut Positif Mundurnya Dirut BEI: Kesalahannya Fatal

Martabe

Polres Tanjungbalai Gelar Uji Kesemaptaan Jasmani Semester I 2026

Martabe

Sakit Hati Karena Dituduh Mencuri, Abang Beradik di Sunggal Bacok Seorang Penjaga Malam

Martabe

Pemprov Sumut Launching Calendar of Event 2026: Simbol Kekuatan Kolaborasi 33 Kabupaten/Kota

Martabe

Iman Rachman Mundur dari Jabatan Dirut BEI Usai IHSG Anjlok