Tigadolok (harianSIB.com)Harapan Gultom (52), warga Dusun Naga, Nagori (Desa) Dolokparmongan, ditemukan tewas di aliran Sungai
Aek Pogos, Nagori Dolok Parmonangan, Kecamatan Dolokpanribuan, Kabupaten Simalungun, Senin (29/4/2024).Plt Kapolsek Dolokpanribuan, AKP Rudi Panjaitan, Selasa (30/4/2023), mengatakan, mayat korban telah dievakuasi dari aliran sungai
Aek Pogos yang berjurang dengan jarak 1,5 kilometer dari perkampungan dan telah diserahkan kepada keluarga.Panjaitan menjelaskan, penemuan mayat tersebut bermula kecurigaan keluarga karena korban tak kunjung pulang sejak berangkat memancing pada Minggu (28/4/2024) pagi.Karena tak kunjung pulang ke rumah, lanjutnya, keluarga mencari korban ke aliran sungai
Aek Pogos, namun korban tidak juga ditemukan.Pencarian pun dihentikan sementara karena sudah malam. Keluarga pun melaporkan hilangnya korban ke Polsek Dolokpanribuan.Mendapat laporan masyarakat tersebut, sambungnya, personel Polsek Dolokpanribuan bersama keluarga dan masyarakat menyisir aliran sungai hingga korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa. Tubuh korban sudah kaku di tepi sungai
Aek Pogos berjarak 1,5 kilometer dari perkampungan.Panjaitan menambahkan, informasi yang diperoleh dari keluarga, bahwa korban mengidap penyakit epilepsi."Tidak ditemukan adanya tanda-tanda kejahatan. Pihak keluarga meminta tidak dilakukan otopsi dan menerima kematian korban," kata Panjaitan.(**)