Sergai (harianSIB.com)Proses rekapitulasi suara Pemilihan Kepala Daerah (
Pilkada) 2024 yang diselenggarakan KPU Serdangbedagai (Sergai) telah selesai. Hasilnya menegaskan kemenangan pasangan
Darma Wijaya-
Adlin Tambunan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Serdang Bedagai.
Sementara di tingkat provinsi, pasangan Bobby Nasution-Surya juga unggul dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara di Sergai.
Ketua KPUD Sergai, Agusli Matondang, mengatakan, proses rekapitulasi berjalan lancar, akurat dan transparan di semua tingkatan.
"Proses rekapitulasi dari tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS), kecamatan, hingga kabupaten telah selesai sesuai jadwal. Kami memastikan seluruh tahapan dilakukan dengan akurasi dan keterbukaan," ujarnya.
Berdasarkan hasil rekapitulasi tingkat kabupaten, pasangan Darma Wijaya-Adlin Tambunan memperoleh 253.898 suara, jauh melampaui kotak kosong yang hanya mendapatkan 23.272 suara.
Kemenangan ini memastikan mereka melanjutkan kepemimpinan di Kabupaten Sergai untuk periode mendatang.
Sementara untuk Pilkada Sumut, pasangan Bobby Nasution-Surya mendominasi perolehan suara dengan 222.699 suara, meninggalkan rival mereka yang hanya meraih 57.577 suara.
Pasangan ini memenangkan dukungan mayoritas masyarakat di 17 kecamatan di Sergai, menegaskan elektabilitas mereka di wilayah tersebut.
Dengan kemenangan ini, pasangan Darma-Adlin dan Bobby-Surya diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Sergai dan Sumatera Utara.
Masyarakat pun menantikan langkah nyata dari para pemimpin terpilih untuk merealisasikan janji-janji kampanye mereka. (*)