Tanjungbalai(harianSIB.com)
Pemerintah Kota Tanjungbalai melalui Dinas Lingkungan Hidup terus menunjukkan komitmen dalam mendukung program strategis nasional di bidang lingkungan hidup.
Hal ini terlihat dari kehadiran Wali Kota Mahyaruddin Salim bersama Wakil Wali Kota Muhammad Fadly Abdina, dalam kegiatan kebijakan dan pelaksanaan Adipura tahun 2025 yang disampaikan Kabid Wilayah 1 Pusdal LH Sumatera, Laura Paulina, di Aula Thamrin Munthe, Kantor Wali Kota Tanjungbalai, Rabu (15/10/2025).
Kabid Wilayah 1 Pusdal LH Laura Paulina, dalam paparannya menyebutkan bahwa, setiap tahunnya Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) / Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) memberikan penghargaan Adipura kepada kota-kota di Indonesia, yang memiliki tingkat kebersihan yang tinggi.
Penghargaan Adipura itu menjadi ajang pengukuran sebuah institusi pemerintahan dalam mengelola kotanya untuk tetap bersih dan bebas dari sampah.
Baca Juga: Mahyarudin Minta Seluruh Pihak Sukseskan Gerakan Ayah Teladan di Tanjungbalai "Adipura merupakan salah satu program prioritas dalam pengendalian pencemaran dari kegiatan domestik," ujarnya.
Ia menyampaikan bahwa, Adipura 2025 dirancang secara sistematis dengan tahapan penilaian mulai Agustus hingga Desember 2025. Sedangkan untuk pengumuman daerah penerima penghargaan akan dilakukan pada Februari 2026, bertepatan dengan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional.
Editor
: Robert Banjarnahor