Pematangsiantar(harianSIB.com)
Warga Kelurahan Bantan, Kecamatan Siantar Barat, dibuat resah oleh keberadaan pohon besar di pinggir Jalan Seram Bawah, tepat di depan Kantor Lurah Bantan. Pohon tersebut dikhawatirkan tumbang karena sudah lapuk, namun hingga kini belum juga ditebang oleh dinas terkait.
"Sudah kami buat surat permohonan pemotongan kayu itu ke dinas terkait sejak 23 Juni 2025, tapi sampai sekarang belum ada tindak lanjut," ujar Lurah Bantan Rizki Daulai saat ditemui di lokasi, Kamis (30/10/2025) sore.
Ia menjelaskan, posisi pohon yang berdiri miring di tepi jalan sangat dekat dengan permukiman warga dan berada di jalur padat lalu lintas. Kondisi ini membuat masyarakat semakin khawatir, terutama saat hujan deras dan angin kencang.
"Jangan sampai gara-gara satu batang pohon itu menimbulkan korban. Kami berharap dinas terkait segera turun tangan demi kenyamanan dan keselamatan masyarakat," tegas Rizki.
Baca Juga: Kapolrestabes Medan Ajak Warga Sunggal Perkuat Siskamling dan Perangi Narkoba Warga sekitar juga berharap agar Pemerintah Kota
Pematangsiantar segera menindaklanjuti laporan tersebut sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, mengingat kawasan itu ramai dilalui kendaraan roda dua maupun empat.(**)