Aeknatas(harianSIB.com)
PT Socfindo Kebun Aek Pamienke di Kecamatan Aeknatas, Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura), menyalurkan beasiswa kepada 602 siswa dan mahasiswa berprestasi yang berada di lingkungan perusahaan.
"Penyerahan beasiswanya di Aula Lapangan Tenis PT Socfindo Aek Pamienke, Kamis (30/10/2025) dan kegiatannya berjalan lancar," kata KTU PT Socfindo Aek Pamienke, Dedi Sugiarto, Jumat (31/10/2025).
Penyerahan beasiswanya, kata Dedi, dihadiri Pengurus PT Socfindo Aek Pamienke, Mukhsin Haji, Camat Aeknatas, Hendra G Pasaribu, Kades Aek Pamienke, Kades Ujung Padang, Kepala SMA N1 Aek Natas, Bayu W, Kepala SD Negeri dan Wakil Kepala SMP N Aeknatas.
Pengurus PT Socfindo Aek Pamienke, menyebutkan, penyerahan beasiswa kepada siswa dan mahasiswa berprestasi tersebut, perwujudan program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan.
Baca Juga: Tewas Tenggelam di Selat Malaka, Keluarga Nelayan Sergai Terima Santunan dan Beasiswa Pendidikan "Tahun ini, Alhamdulillah, sebanyak 353 siswa SD, 125 siswa SMP, 89 siswa SMA dan 35 mahasiswa di lingkungan perusahaan mendapat beasiswa dari perusahaan. Alhamdulillah, jumlah tersebut meningkat dari tahun sebelumnya, " kata Mukhsin.
Semoga, kata Mukhsin, beasiswa yang diserahkan itu, dapat memotivasi para penerimanya untuk semakin giat belajar dan meningkatkan prestasinya.