Aceh Tamiang(harianSIB.com)
Konsulat Jenderal Malaysia di Medan bekerja sama dengan Mercy Malaysia, Diaspora Malaysia di Medan serta Persatuan Kebangsaan Pelajar Malaysia di Indonesia (PKPMI), Kamis (11/12/2025) melaksanakan Program Peduli Bencana Banjir (P2B2) seri kedua di Aceh Tamiang. Rombongan dipimpin Konjen Malaysia Shahril Nizam bin Abdul Malek.
Sama seperti, kegiatan pertama, kali ini menyerahkan makanan, obat-obatan dan barang keperluan asas kepada lebih 1.000 keluarga di kawasan terdampak. Lokasi tersebut terletak kira-kira 135 kilometer (empat jam perjalanan) dari Medan yaitu Kampung Dato' Desa Tanjung Manchang dan Dusun Alur Hitam.
Kedatangan Tim Konsulat di Aceh Tamiang disambut Bupati Aceh Tamiang Irjen Pol (P) Drs Armia Pahmi. Dalam pertemuan tersebut, Konsul Jenderal menyampaikan salam takziah, doa dan solidaritas rakyat Malaysia kepada seluruh warga Indonesia yang terkesan dengan tragedi ini, khususnya masyarakat Aceh Tamiang.
Baca Juga: Pemko Tanjungbalai Berangkatkan Tim Relawan Bantu Korban Banjir dan Longsor di Aceh Tamiang Bupati mengapresiasi penghargaan dan ucapan terima kasih bantuan tersebut, serta menyatakan dukungan penuh terhadap inisiatif kemanusiaan oleh Kerajaan Malaysia.
Konjen berbahagia sebab warga Malaysia yang terdampak banjir di Aceh Tamiang sejak 27 November 2025, yaitu Encik Ahmad Riduan Shamsuddin dan Puan Maida Sueb ditemukan dalam keadaan sehat dan direncanakan akan pulang ke tanah air dalam waktu yang terdekat.(**)