Sergai(harianSIB.com)
Direktur RSUD Sultan Sulaiman, dr Hendri Yanto Ginting MKM, menginstruksikan seluruh jajaran tenaga medis dan nonmedis di rumah sakit yang dipimpinnya untuk secara konsisten memberikan pelayanan prima kepada setiap pasien yang datang berobat. Menurutnya, rasa aman dan nyaman merupakan hak dasar setiap pasien dalam upaya memperoleh kesembuhan.
"Layani pasien dengan sepenuh hati dan anggap mereka sebagai keluarga kita sendiri. Karena mereka datang ke rumah sakit untuk berobat dan ingin sembuh," tegas dr. Hendri Yanto kepada seluruh jajarannya, di RSUD Sultan Sulaiman, di Sei Rampah, Jumat (8/1/2026).
Ia menegaskan, seluruh pegawai RSUD Sultan Sulaiman harus bekerja dengan orientasi utama pada pelayanan pasien secara profesional, humanis serta sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.
Penekanan tersebut tidak hanya ditujukan kepada tenaga medis, tetapi juga kepada petugas nonmedis, seperti petugas keamanan yang berada di pintu masuk rumah sakit. Mereka diharapkan mampu memberikan pelayanan yang ramah dengan menyapa secara sopan dan penuh senyum kepada pasien maupun keluarga yang datang.
Baca Juga: Antonius Tumangggor Usulkan Setiap Lingkungan di Medan Miliki 1 Becak Sampah ini "Menyapa dengan sopan dan memberikan senyum sederhana dapat menumbuhkan rasa nyaman bagi pasien yang datang ke rumah sakit ini," ujar Hendri Yanto.
Meski baru menjabat sekitar empat bulan, dr. Hendri Yanto terus berupaya bagaimana manajemen RSUD Sultan Sulaiman dapat memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh pasien, baik rawat inap maupun rawat jalan, tanpa mengabaikan ketentuan dan prosedur yang telah ditetapkan.