Tanjungbalai(harianSIB.com)
Dalam upaya menjaga kondusivitas wilayah dan membentuk karakter generasi muda yang taat hukum, Satuan Samapta Polres Tanjungbalai melaksanakan patroli dialogis dan sambang siswa di SMP Negeri 1 Tanjungbalai, Selasa (20/1/2026) siang.
Kegiatan dipimpin Bripda Ahmad Ilyas M, bersama tiga personel lainnya, mengunjungi lingkungan sekolah untuk memberikan rasa aman, sekaligus mengedukasi para pelajar saat jam pulang sekolah, untuk tidak melakukan kenakalan remaja seperti tawuran.
Kapolres Tanjungbalai melalui Kasat Samapta AKP HP Siburian, menyampaikan, fokus utama patroli adalah memberikan imbauan terkait keselamatan berkendara dan pencegahan kenakalan remaja.
"Kami ingin memastikan adik-adik pelajar kita pulang dalam keadaan aman. Kami mengimbau mereka untuk selalu menggunakan helm dan tidak menggunakan knalpot blong yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat," ujar Siburian.
Baca Juga: 3 Kasat dan Kapolsek Bangunpurba Polresta Deliserdang Sertijab Selain edukasi lalu lintas, katanya, personel di lapangan juga memberikan arahan khusus mengenai bahaya perundungan (bullying) dan tawuran antar pelajar.
"Para siswa diingatkan bahwa tindakan tersebut tidak hanya merugikan diri sendiri dan masa depan, tetapi juga memiliki konsekuensi hukum," ujarnya.