Medan(harianSIB.com)
Banjir kembali merendam kawasan Jalan Dr Mansyur dan Jalan Abdul Hakim, Kecamatan Medan Selayang, setelah hujan deras mengguyur Kota Medan sejak Selasa (2/12/2025) malam hingga Rabu (3/12/2025) pagi. Genangan di Jalan Dr Mansyur mencapai sekitar satu meter.
Pantauan wartawan di lapangan, air yang tinggi membuat sejumlah pengendara nekat menerobos banjir. Beberapa sepeda motor akhirnya mogok dan terpaksa didorong keluar dari genangan.
Sejumlah warga menyebut kondisi serupa sudah berlangsung bertahun-tahun. Namun hingga kini belum ada penanganan serius dari Pemko Medan maupun pemerintah setempat.
"Pemerintah sebaiknya segera memperbaiki drainase dan akses jalan di sini. Kalau tidak, setiap hujan deras pasti seperti lautan," ujar seorang warga di lokasi.
Baca Juga: Debit Sungai Babura Meninggi, Pemko Medan Berkoordinasi dengan BWS Banjir juga terjadi di
Jalan Abdul Hakim, Kelurahan Tanjung Sari. Tinggi air mencapai lutut orang dewasa dan mengganggu arus lalu lintas.
Warga setempat, Shinta P, mengatakan hujan deras sejak Selasa malam membuat kawasan tersebut tergenang.