Medan(harianSIB.com)
Kegiatan Car Free Day (CFD) di seputaran Lapangan Merdeka Medan kembali akan digelar pada hari Minggu (18/1/2026).
CFD ini menjadi yang pertama di tahun 2026 usai ditiadakan selama beberapa pekan.
Berdasarkan keterangan dikumpulkan SNN, Sabtu (17/1/2026) CFD ini disambut antusias oleh para pelaku UMKM yang biasanya meramaikan lokasi. Yani, seorang pelaku UMKM mengaku senang bisa berjualan kembali di CFD.
"Setelah sempat tutup beberapa minggu belakangan, kami senang bisa kembali lagi berjualan. Kalau CFD pasti ramai yang berolahraga, dagangan juga banyak yang membeli," ujarnya.
Baca Juga: Tolak Pilkada DPRD, Hasyim: Demokrasi Tak Boleh Dikuasai Elite Disebutkannya, sejak November 2025, CFD di Lapangan Merdeka Medan ditiadakan karena bencana banjir yang melanda Kota Medan. Selama CFD tidak dilaksanakan, ia tidak berjualan di akhir pekan. Hal ini disebabkan lokasi yang tidak memungkinkan untuk berjualan.
Editor
: Wilfred Manullang