Medan (SIB)- Lembaga Bantuan Hukum (LBH) dan Koperasi Serba Usaha (KSU) Mitra Karya yang beralamat di Jl Denai No.256 B Medan akan merayakan Natal bersama 2015, Minggu (13 Desember) besok di Gedung Serba Guna GKPS Teladan Medan dimulai pukul 18.00 WIB.Thema: Berkarya untuk kemuliaan Tuhan (Matius 5:13-16). Panitia pelaksana terdiri dari AN Zendrato dan N Zega serta unsure pengurus lainnya. Juga turut mengundang Fatiatulo Zebua, SH.(R4/c)